BAZNAS KOTA YOGYAKARTA TERIMA KUNJUNGAN KERJA KOMISI D DPRD KABUPATEN SIDOARJO

Kunjungan dipimpin Ketua Komisi D, H.Abdillah Nasih bersama Wakil Ketua, Sekretaris, Anggota dan Staf Sekretariat, Senin 25 Shafar 1445 (11/9/2023) bertempat di lantai dasar masjid P. Diponegoro Balaikota Yogyakarta. Abdillah Nasih menuturkan kunjungan kerja dimaksudkan untuk menimba ilmu dan pengalaman peran yang telah dilakukan BAZNAS Kota Yogyakarta dalam penanganan stunting. "Kami berkunjung kesini karena melihat BAZNAS Kota Yogyakarta berperan secara aktif dalam penanganan stunting", ujarnya. Ketua BAZNAS Kota Yogyakarta, Drs.H.Syamsul Azhari dalam sambutan penerimaan, mengatakan sangat berterima kasih BAZNAS Kota Yogyakarta dijadikan objek kunjungan kerja bagi dewan yang terhormat. Lebih-lebih tentang program yang menjadi skala prioritas pemerintah khususnya dalam penanganan stunting. BAZNAS Kota Yk, embrio berdiri sejek 1996, memiliki 5 program yakni, Yogya Taqwa, Yogya Cerdas, Yogya Sejahtera, Yogya Sehat, dan Yogya Peduli. Penanganan stunting menyasar dua aspek sekaligus, ungkap Waka II Bidang Pentasharufan, Drs.Abdul Samik Shandi, yakni asupan spiritual dan material. Asupan spiritual diberikan melalui pembinaan calon pengantin (catin). Asupan spiritual sangat penting diberikan karena persoalan stunting juga berkait dengan pemahaman orang tua dalam mendidik anak. Adapun asupan material berupa pemberian bahan makan yang bergizi bagi keluarga kurang mampu. Turut hadir menerima kunjungan kerja, Waka III, Waka IV dan Pelaksana. Kunjungan diakhiri dengan diskusi tanya jawab, penyerahan kenangan dan foto bersama.
================
#HartaBerkahJiwaSakinah
#PengelolaZakatTerbaikTerpercaya
#AmanahProfesionalTransparan
#TerimakasihMuzakiDanMustahiq
================
*Tunaikan zakat melalui BAZNAS Kota Yogyakarta, klik link: https://kotayogya.baznas.go.id/bayarzakat
*Kunjungi: website:https://baznas.jogjakota.go.id