BANTU WIFI PESANTREN HARUN ASY SYAFII
BAZNAS KOTA YOGYAKARTA BANTU WIFI PESANTREN HARUN ASY SYAFII
Bantuan diserahkan langsung oleh Wakil Walikota Yogyakarta, Drs. Heroe Poerwadi, MA diterima Pimpinan Pondok Pesantren Harun Asy Syafii, KH. Ulin Nuha, M.Si didampingi Ketua BAZNAS Kota Yogyakarta dan Kepala Rumah Sehat BAZNAS RI. Pondok Pesantren Tahfidzul Qur'an (PPTQ) Harun Asy Syafii, semula bernama Mambaul Qur'an, berdiri tahun 2008, merupakan salah satu Pondok Pesantren di Yogyakarta yang santrinya mengkhususkan menghafal Al Qur'an serta ilmu-ilmu pendukung lainnya.
Ketua BAZNAS Kota Yogyakarta, Drs. H. Syamsul Azhari menyampaikan, bantuan wifi diberikan dalam rangka menunjang kelancaran dan kesuksesan kegiatan pesantren yang memerlukan koneksitas sinyal. Selain itu juga merupakan komitmen BAZNAS Kota Yogyakarta untuk mengoptimalkan program "Yogya Taqwa" dengan menyasar pesantren sebagai salah satu basis pembinaan umat, pungkas Drs. H. Syamsul Azhari.
#PilihanPertamaMembayarZakat
#BerkhitmadUntukKemaslahatanUmat
#AmanahProfesionalTransparanAkuntabel