JEMPUT BOLA PESERTA VAKSIN PESANTREN DAARUL FIRDAUS

BAZNAS KOTA YOGYAKARTA JEMPUT BOLA PESERTA VAKSIN PESANTREN DAARUL FIRDAUS


Wujud komitmen dukung program Pemerintah untuk percepatan vaksinasi dan tage line "berkhitmad untuk kemaslahatan dan kesejahteraan masyarakat" BAZNAS Kota Yogyakarta jemput bola santri Pesantren Daarul Firdaus ikuti vaksin  di XT Square yg diadakan  Pemkot Yogyakarta, Rabu 8 Shafar/15 Sept 2021. Sehari sebelumnya hal yang sama dilakukan BAZNAS Kota Yogyakarta jemput bola santri Pesantren Daarul Ulum dan Al Barokah Yogyakarta.
Ketua BAZNAS Kota Yogyakarta, Drs. H. Syamsul Azhari, menyampaikan bahwa Pesantren yg santrinya banyak vaksinasi dilakukan di Pesantren, seperti beberapa waktu lalu kita mengadakan di Pesantren Harun Asy Syafii dan besok Kamis 9 Shafar/16 Sept 2021 kita adakan di Pesantren Luqmaniyah Umbulharjo Yogyakarta, kerja bareng BAZNAS Kota Yogyakarta dengan Pemkot Yogyakarta, BINDA DIY dan Kemenag.
Untuk Pesantren yg santrinya sedikit kita fasilitasi antar jemput peserta vaksin. Kita lakukan agar target pemerintah, akhir september, semua warga sudah tervaksin. Kami merasa bersyukur berbagai kegiatan yang dilakukan BAZNAS Kota Yogyakarta sinergi dengan seluruh pemangku kepentingan  terlaksana dengan baik. Dan tentu yang sangat membahagiakan bagi kami, dari waktu kewaktu kepercayaan muzaki/munfiq kepada BAZNAS Kota Yogyakarta terus meningkat, terang H. Syamsul Azhari. 

#PilihanPertamaMembayarZakat
#BerkhitmadUntukKemaslahatanUmat
#AmanahProfesionalTransparanAkuntabel