KITA JAGA KIAI SANTRI BAZNAS KOTA YOGYA BERSAMA PEMKOT, BINDA DAN KEMENAG ADAKAN VAKSINASI DI PESANTREN LUQMANIYAH
"KITA JAGA KIAI SANTRI" BAZNAS KOTA YOGYA BERSAMA PEMKOT, BINDA DAN KEMENAG ADAKAN VAKSINASI DI PESANTREN LUQMANIYAH
Kita patut bersyukur bahwa saat ini kasus covid-19 di Yogyakarta trendnya terus menurun. Kota Yogyakarta semula ada pada level-4 turun menjadi level-3. Kita sangat berharap levelnya terus menurun. Ini tidak lepas dari ihtiar kita bersama, seluruh pemangku kepentingan, termasuk BAZNAS Kota Yogyakarta. "Pemberian vaksin akan terus kita gencarkan karena vaksin salah satu pasukan paling ampuh yang mampu menangkal virus covid-19" terang Wakil Walikota Yogyakarta, Drs. Heroe Poerwadi, MA dlm sambutan pembukaan acara vaksinasi di Pesantren Luqmaniyah, Umbulharjo, Yogyakarta, Kamis 8 Shafar/16 Sept. 2021. "Walaupun sudah ihtiar dg di vaksin, menerapkan protokol kesehatan harus tetap di jalankan". Turut hadir memberikan sambutan Kepala BINDA DIY dan Kepala Kanwil Kemenag DIY.
Ketua BAZNAS Kota Yogyakarta, yang diwakili Waka IV, Dr. Adi Soeprapto, S.Sos, M.Si, dalam laporannya menyampaikan program jaga kiai dan santri yang diwujudkan dlm bentuk pemberian vaksin, merupakan kerjasama BAZNAS Kota Yogyakarta dengan Pemkot Yogyakarta, Badan Intelijen Daerah (BINDA) DIY, Kemenag dan FKPP. Ini merupakan kegiatan yang kedua, sebelumnya tanggal 31 Agts 2021 vaksinasi kita pusatkan di Pesantren Harun Asy Syafii. Agar peserta vaksinasi bisa maksimal, khususnya kiai dan santri, selain vaksinasi kita selenggarakan di pesantren, kita juga melakukan jemput bola bagi santri yang ikut vaksin ditempat-tempat Yogyakarta telah disediakan Pemerintah Kota Yogyakarta, seperti di XT Square. "Kami sangat berharap apa yang telah dilakukan BAZNAS Kota Yogyakarta, benar - benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat, khususnya dalam pencegahan wabah covid-19, pungkas Adi Soeprapto.
#PilihanPertamaMembayarZakat
#BerkhitmadMensejahterakanUmat
#AmanahProfesionalTransparanAkuntabel