DALAM SEHARI BAZNAS KOTA YOGYAKARTA SERAHKAN BANTUAN DANA DAN BANTUAN BAHAN MAKAN BAGI WARGA KURANG MAMPU DI BEBERAPA TITIK
Penyerahan bantuan sebagai tekat mewujudkan tagline "berkhitmad mensejahterakan umat"ini menjadikan semangat para amil BAZNAS Kota Yogyakarta dalam ketepatan dan kecepatan penyaluran bantuan. Bantuan pendidikan senilai Rp. 1 juta diberikan untuk mendukung Kayla Nur Azzahlul, salah satu siswa kelas 8 SMP Muhammadiyyah 8 Yogyakarta. Selain itu Penyerahan dana senilai Rp.500 .000 untuk mendukung syiar HUT Ke-43 SDN Karangmulyo Kota Yogyakarta.
Penyerahan bantuan juga diberikan kepada Ibu Suhartati (52 Tahun) berupa satu paket bahan makanan. Seorang ibu tunggal yang memiliki 1 anak usia sekolah tingkat menengah tersebut tidak memiliki pekerjaan tetap ditambah lagi selama pandemi ini beliau tidak memiliki penghasilan. Penyerahan dilakukan Rabu 27 Rabiul Awal 1443/3 November 2021 di tempat masing-masing. Dihaturkan ucapan terima kasih kepada seluruh muzaki BAZNAS Kota Yogyakarta. teriring doa,:
آجَرَكَ اللَّهُ فِيما أعْطَيْتَ وَبَارَكَ لَكَ فِيما أَبْقَيْتَ وَجَعَلَهُ لَكَ طَهُوراً
"Semoga Allah memberi pahala atas apa yang telah engkau berikan, menjadikannya penyuci bagimu dan melimpahkan berkah terhadap hartamu yang tersisa".
Dengan selalu bersedekah semoga kita terhindar dari musibah.
Aamiin3X Yaa Rabbal'alamin
#PilihanPertamaMembayarZakat
#BerkhitmadMensejahterakanUmat
#AmanahProfesionalTransparanAkuntabel