BAZNAS KOTA YOGYAKARTA BERSAMA FAKULTAS KEDOKTERAN UII ADAKAN MUSYAWARAH PERSIAPAN KHITAN CERIA ANAK SHOLEH
Musyawarah diikuti Ka. BAZNAS Kota Yk, Drs.H. Syamsul Azhari, beserta Wakil Ketua dan Pelaksana, Wakil Dekan Fak. Kedokteran UII, dr. Nur Aisyah Jamil, M.Sc beserta Ketua dan Sekretaris Program Studi Pendidikan Dokter UII, Senin 28 Syawal 1443/30 Mei 2022 bertempat di Ruang Rapat Fak. Kedokteran UII. Khitan Ceria Anak Sholeh akan dilaksanakan hari Sabtu 25 Dzulqo'dah 1443/25 Juni 2022 bertempat di komplek Masjid Pangeran Diponegoro Balaikota Yogyakarta.
Ditargetkan diikuti 200 anak, tenaga medis Fak. Kedokteran UII dan setiap anak akan mendapat uang tabungan, peci, baju dan sarung. H. Syamsul Azhari mengatakan, khitan ceria anak sholeh rutin diadakan setiap tahun, terakhir sebelum ada wabah covid-19, diadakan bulan Desember 2019, merupakan khitan ceria anak sholeh ke-13, diikuti 100 anak. "Sesuai dengan nama dan tempat kegiatan, khitan cerai anak sholeh tidak hanya bertujuan membantu anak dari keluarga kurang mampu, tetapi tujuan terpenting dari khitan ini adalah turut mendidik peserta khitan menjadi anak sholeh", terangnya.
#PilihanPertamaPembayarZakat
#BerkhitmadMenyejahterakanUmat
#AmanahProfesionalAkuntabelTransparan