PIMPINAN BAZNAS KOTA YOGYAKARTA IKUTI EVALUASI PENGGUNAAN SiMBA BAZNAS SE-DIY SEMESTER I/2022

BAZNAS Kota Yk (Humas)

Evaluasi diselenggarakan BAZNAS DIY diikuti Pimpinan BAZNAS Kabupaten/Kota se-DIY, Jumat 4 Rabiul Awwal 1444/30 Sept. 2022 bertempat di aula 3 Kanwil Kemenag DIY. 

Alhamdulillah wasyukrulillah , hasil paparan profilling menempatkan BAZNAS Kota Yk meraih peringkat 1, nilai 0,70, grade B, indeks penggunaan SiMBA (Sistem Manajemen Informasi BAZNAS) BAZNAS Kabupaten dan Kota se-DIY semester I tahun 2022. Prestasi yang sangat membanggakan sebagai komitmen mewujudkan visi BAZNAS Kota Yk, ungkap Ka. BAZNAS Kota Yk, Drs.H. Syamsul Azhari. Kami berharap tahun depan bisa lebih meningkat lagi untuk bisa meraih grade A. "Dengan menggunakan aplikasi SiMBA ini, manajemen keuangan semakin transparan, akuntabel dan tepat waktu", tuturnya.

#PilihanPertamaMuzaki

#BerkhidmatMenyejahterakanUmat

#AmanahProfesionalAkuntabelTransparan